Hukum

Putra Ahmad Dhani 'Dul' Terlibat Kecelakaan Maut Dini Hari Tadi

Abdul Qodir atau yang dikenal dengan nama Dul, anak Ahmad Dhani, ikut menjadi korban dalam kecelakaan maut di Tol Jagorawi KM 8 dinihari tadi. Sehingga ia harus mendapat perawatan intensif di RS Pondok Indah.

Semula Ia bersama rekannya dibawa ke RS Melia Cibubur, namun tidak lama kemudian Dul bersama dua rekannya itu telah dirujuk ke RS Pondok Indah.

"Ia Dul jadi salah satu korbannya," kata Eva, salah seorang petugas RS Melia sebagaimana dilansirkan oleh merdeka, Minggu (9/9/2013)  dilansir goriau.com.

Setelah memberitahukan Dul telah dipindahkan ke RS Pondok Indah, Eva enggan memberikan jawaban terkait luka yang dialami Dul. Menurut Eva itu bukan wewenangnya memberi tahu.

Sebelumnya, kecelakaan beruntun terjadi dini hari tadi yang melibatkan Mitsubishi Lancer B 80 SAL, Avanza D 1882 UZJ dan Mitsubishi Gran Max B 1348 TSL. Akibat kecelakaan ini 5 orang tewas 11 orang luka, dan polisi sempat kewalahan mengeluarkan korban yang terjepit. Akibatnya, lalu lintas dari Jakarta ke Bogor menjadi tersendat.(int/wsl)